Home Berita DANREM 072/PAMUNGKAS TERIMA AUDENSI KETUA UMUM PERBAKIN D.I.YOGJAKARTA

DANREM 072/PAMUNGKAS TERIMA AUDENSI KETUA UMUM PERBAKIN D.I.YOGJAKARTA

155
0

Yogyakarta,pelopor krimsus.com – Komandan Korem (Danrem) 072/Pamungkas Brigjen TNI Afianto menerima audiensi Ketua Umum Pengurus Daerah Persatuan Menembak Indonesia (PERBAKIN) D.I.Yogyakarta KPH Purbodiningrat, SE, MBA. bertempat di Ruang Hatta, Makorem 072/Pamungkas, Jalan Reksobayan No. 4, Ngupasan, Gondomanan, Yogyakarta. Senin, (7/3/2022).

Dalam audiensi tersebut Danrem 072/Pamungkas mengucapkan selamat datang kepada Ketua Umum beserta Pengurus Daerah PERBAKIN D.I. Yogyakarta di Makorem 072/Pamungkas.

Lebih lanjut Danrem berharap PERBAKIN D.I.Yogyakarta bisa tampil di even Nasional, untuk itu Korem 072/Pamungkas siap mendukung program kegiatan PERBAKIN D.I.Yogyakarta baik personil maupun sarana prasarana yang dibutuhkan selama kegiatan latihan.

“Jangan lupa berdoa dalam setiap kegiatan latihan, agar PERBAKIN D.I.Yogyakarta selalu diberi keselamatan dan keberhasilan”. Pungkas Danrem.

Ketua Umum Pengurus Daerah PERBAKIN D.I.Yogyakarta KPH Purbodiningrat SE, MBA. mengucapkan terimakasih atas waktu untuk menerima audiensi kami beserta pengurus PERBAKIN DIY untuk memperkenalkan kepengurusan Perbakin DIY Masa Bakti 2022-2026, yang telah dilantik oleh Ketua Umum Perbakin Letjen TNI Joni Supriyanto.

Selain itu audiensi kali ini untuk meminta arahan Danrem 072/Pamungkas selaku pelindung PERBAKIN D.I.Yogyakarta dalam rangka persiapan menyambut Rakerda Perbakin D.I.Yogyakarta yang akan dilaksanakan pada tanggal 13 Maret 2022.

Turut hadir dalam audiensi Ketua Harian (H.Muhammad Yazid,S.Ag), Bendahara Umum (Cahyo Indarto, S.E), Sekretaris Umum (Santoso Rohmad, S.E.,M.M.), Wakil Sekretaris (Christian Prasetya Soebagio, S.T), Ketua bidang media (Haryanto, S.Kom), Ketua bidang sarana dan prasarana (Wijaksono Setiawan), Ketua bidang humas (Irene Laksminingtyas, S.Psi, M.Psi, Psikolog), Ketua bidang hukum (Letkol CPM Muhamad Choirun, S.E, M.Hum), Ketua bidang tembak reaksi ( Hans Christian Pratama TM), Ketua tembak sasaran (Sofan Hadi), Ketua bidang berburu (Sertu Rohmadi) dan Kapenrem 072/Pamungkas Mayor Czi Agus Sriyanta. (Her).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here