Home Berita Ketua PKK Tanah Bumbu Salurkan Sejumlah Sembako Kepada Warga Pra Sejahtera

Ketua PKK Tanah Bumbu Salurkan Sejumlah Sembako Kepada Warga Pra Sejahtera

167
0

Tanah Bumbu,kal -sel,peloporkrimsus.com –Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, Hj Wahyu Windarti Zairullah menyalurkan bantuan paket sembako dari Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Selatan, kepada warga kurang mampu yang tinggal di Kecamatan Kusan Hilir.

“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga yang menerimanya dan dapat ikut meringankan bebannya. Apalagi setelah dilanda masa pandemi Covid 19 sekarang banyak warga yang kesulitan ekonomi,” ucap Wahyu, 1/5/22.

Dikata Hj. Wahyu Windarti, ini semua adalah bentuk perhatian pemerintah kabupaten Tanah bumbu Provinsi Kalsel terhadap warganya yang tidak mampu, khususnya yang tinggal di “Bumi Bersujud”.

Diharapkan, program ini akan terus berjalan warga kurang mampu dapat terbantu beban hidupnya.

Berjumlah 125 paket sembako yang diserahkan saat itu kepada warga Desa Penyolongan, Kecamatan Kusan Hilir,” ungkapnya.

Bantuan tersebut diserahkan dalam rangka Hari Kesatuan Gerak PKK, sebelumnya paket serupa juga diserahkan di Desa Makmur, Kecamatan Angsana. Paket tersebut berupa beras, tepung, gula, minyak goreng dan mie keriting.

Turut berhadir dalam penyerahan bantuan sembako itu Camat Kusan Hilir, Aryanto Sani, Kabid Pemberdayaan Sosial, Ayatullah Chotim dan Kepala Desa Penyolongan, serta pengurus PKK Tanbu.(Team )

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here