Home Berita DANREM 072/PAMUNGKAS PIMPIN UPACARA PENGUKUHAN PASKIBRAKA PROVINSI DIY TAHUN 2022

DANREM 072/PAMUNGKAS PIMPIN UPACARA PENGUKUHAN PASKIBRAKA PROVINSI DIY TAHUN 2022

411
0

Yogyakarta,peloporkrimsus.com – Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono S.I.P., M.Si. memimpin upacara pengukuhan PASKIBRAKA Provinsi DIY tahun 2022 bertempat di Gedung Kesenian Istana Kepresidenan Yka, Jalan Ahmad Yani, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta. Selasa, 16 Agustus 2022

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dalam amanat yang di bacakan oleh Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono S.I.P., M.Si. mengajak kepada anggota PASKIBRAKA untuk bersyukur karena hari ini telah dikukuhkan secara resmi sebagai anggota PASKIBRAKA DIY tahun 2022 untuk melaksanakan tugas bersejarah, mengibarkan Sang Saka Merah Putih pada tanggal 17 Agustus tahun 2022.

Dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia, generasi muda selalu menempati peran yang sangat strategis dari setiap peristiwa penting yang terjadi. Bahkan dapat dikatakan bahwa generasi muda menjadi tulang punggung dari keutuhan perjuangan melawan penjajahan ketika itu. Peran tersebut kiranya haruslah tetap dapat disandang oleh generasi muda kita saat ini hingga masa depan nanti.

Untuk meningkatkan peran serta pemuda dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara tersebut sudah saatnya pemuda disadarkan, diberdayakan serta dikembangkan. Salah satu kegiatan kepemudaan ini adalah dengan menjadi anggota PASKIBRAKA.

“Sebagai anggota PASKIBRAKA maka kalian merupakan pelajar yang telah terpilih melalui seleksi yang ketat serta dilatih. Semua latihan ditujukan sebagai media untuk menanamkan wawasan kebangsaan dan nilai-nilai luhur patriotisme yang menjadi faktor signifikan guna menjaga persatuan dan kesatuan bangsa”. Jelasnya.

Pelajar yang tergabung dalam PASKIBRAKA tentunya akan menorehkan kebanggaan dan peristiwa bersejarah tersendiri. Untuk itulah setiap anggota PASKIBRAKA memiliki jiwa yang sangat mulia. Hal ini telah dilambangkan dengan Bunga Teratai. Karena Bunga Teratai tumbuh di lumpur dan berkembang diatas air yang bermakna bahwa anggota PASKIBRAKA adalah pemuda dan pemudi yang tumbuh sedang berkembang dan membangun.

“Harapan lain adalah bahwa kalian dapat tampil untuk melanjutkan kepemimpinan bangsa kelak. Persiapkan masa depan diri kalian dengan sebaik-baiknya. Karena semua itu harus diperjuangkan dan memerlukan pengorbanan, tekad serta kerja keras yang tinggi. Saya berharap ikrar yang telah diucapkan benar-benar dihayati, dipedomani dan dijalankan dalam pengabdian anak-anakku terhadap bangsa dan negara dimasa kini dan masa depan”. Pungkasnya.

Selesai upacara pengukuhan PASKIBRAKA dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada anggota PASKIBRAKA Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2022 oleh Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono, S.I.P., M.Si. selaku pembina Upacara dan diikuti seluruh tamu undangan lainnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danlanal Yka Kolonel Laut (KH/W) Damayanti, S.H., M.M., Karo SDM Polda DIY Kombes Pol. Nanang Djunaedi, Kadep Jasmil AAU Kolonel Pas Supomo, Sekda DIY Drs. Raden Kadarmanta Baskara Aji dan Kadisdikpora Se Provinsi DIY. (Her).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here