Home Berita Ketua DPRD Terima Kedatangan Para Pedagang Pasar Kemakmuran Limbur Raya

Ketua DPRD Terima Kedatangan Para Pedagang Pasar Kemakmuran Limbur Raya

169
0

Kotabaru,peloporkrimsus.com – Ratusan pedagang Pasar Kemakmuran atau Limbur Raya mendatangi Kantor DPRD kabupaten Kotabaru untuk menyampaikan aspirasinya terkait akan dilaksanakannya Bazar UMKM di Siring laut pada bulan Ramadan 1444 hijriyah. 28/03/2023.

Aspirasi pedagang tersebut ditanggapi langsung oleh DPRD kabupaten Kotabaru dalam pelaksanaan rapat dengar pemdapat yang dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru Syairi Mukhlis yang didampingi Wakil Ketua II Dr M Arif, dihadiri anggota DPRD kabupaten Kotabaru dari Komisi I, II dan II serta kepala Dinas Perindagkop Kotabaru Ir H Hardani, Plt Kepala Dinas Pariwisata Kotabaru Risa Ahyani dan para pedagang Pasar Limbur Raya.

Syairi Mukhlis mengatakan menyepakati tidak adanya kegiatan Bazar seperti berjualan pakaian, kain, sendal dan lainnya.

“Kepada Dinas terkait kami mohon agar dapat mengambil kesepakatan apa yang diinginkan oleh pedagang Pasar Limbur raya tersebut. Dan hari ini harus ada keputusan dan kesepakatan karena ini mengenai perut apalagi momen satu kali dalam satu tahun,” ucap Syairi Mukhlis. (Tim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here