Gresik, peloporkrimsus.com – Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) melalui Kodim 0817/Gresik mengirimkan dan menyalurkan bantuan berupa kebutuhan bahan pokok (Sembako) bagi warga terdampak bencana gempa bumi di Kepulauan Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Sabtu (13/4/2024) malam.
Gempa bumi yang terjadi pada hari Jum’at (22/03/2024) lalu Magnitudo 6,5 SR terjadi di timur laut Tuban, Jawa Timur. Termasuk wilayah yang parah terdampak yaitu Kepulauan Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Peristiwa ini menjadi perhatian bagi TNI AD, atas terjadinya bencana alam tersebut. Bapak Kasad ikut prihatin atas musibah itu dan memberikan bantuan sebanyak 5.000 paket sembako untuk masyarakat Pulau Bawean yang terdampak.
Pendistribusian kloter pertama bantuan KASAD diangkut oleh 4 mobil truk dengan menggunakan KMP. Gili Iyang dari Pelabuhan Pengumpan Regional Lamongan menuju Pelabuhan Penyeberangan Bawean, Sabtu (13/04/2024) malam.
Untuk kloter kedua membawa 1.000 paket bantuan menggunakan Kapal Express Bahari 3F dari Pelabuhan Gresik, Senin (15/04/2024).
Ke empat mobil truk yang datang di Pulau ulau Bawean mengangkut bantuan, satu unit dari Kodim 0817/Gresik, dua unit dari Yonif 516/CY dan satu unit dari Satpol PP Kabupaten Gresik. Masing-masing mobil truk membawa 1.000 paket bantuan yang terdiri dari 10 item, yaitu Beras 5 Kg, Minyak goreng 1 Kg, Mie Instan 10 Pcs, Gula 1 Kg, Tepung 1 Kg, Susu 1 Kaleng, Kecap 1 Buah, Saos 1 Buah, Sarden 1 Kaleng, dan Teh Celup 1 Kotak.
Di tempat terpisah, Dandim 0817/Gresik Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos. menyampaikan terkait pengiriman bantuan akan distribusikan kepada masyarakat yang terdampak bencana alam gempa Bumi di dua kecamatan, Sangkapura dan Tambak.
“Tentunya ini merupakan komitmen dari TNI dalam membantu penanggulangan kebencanaan Gempa Bumi yang terjadi. Pendistribusian bantuan dari Bapak Kasad sebanyak 5.000 paket ini akan kami sampaikan kepada masyarakat yang terdampak Gempa Bumi di Pulau Bawean,” terangnya.
Sekedar diketahui, bantuan di distribusikan langsung oleh Komandan Kodim 0817/Gresik dan Ketua Persit Kartika KCK Cabang XLIV Dim 0817 beserta perwakilan prajurit Kodim Gresik.
Sebagian bantuan sudah disalurkan di Desa Gelam dan Desa Telukjatidawang di Kecamatan Tambak, masing-masing sebanyak 300 paket bantuan diserahkan secara langsung kepada korban terdampak gempa yang disaksikan oleh Forkopimcam Tambak beserta Kepala Desa masing-masing desa. Selain itu, di Kecamatan Sangkapura Desa Dekatagung sebanyak 450 paket dan Desa Lebak sebanyak 404 paket bantuan sudah disalurkan kepada korban terdampak gempa, Senin (15/04/2023).
Bantuan akan terus disalurkan secara langsung kepada korban bencana alam gempa bumi di setiap desa yang terdampak gempa di Pulau Bawean. (FR)