Home Berita Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Dukcapil Tanbu Gelar Bimtek Public Speaking dan Service...

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Dukcapil Tanbu Gelar Bimtek Public Speaking dan Service Excellence

250
0

BATULICIN,peloporkrimsus.com – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait public speaking dan service excellence. Acara ini diselenggarakan pada Sabtu (12/10/2024) di Batulicin, dan dihadiri oleh para operator pelayanan.

Bimtek ini dibuka secara resmi oleh Asisten Administrasi Umum Tanbu, Hj Narni, yang hadir mewakili Bupati HM Zairullah Azhar. Dalam sambutan yang disampaikan, Narni menekankan pentingnya pelatihan ini untuk meningkatkan kompetensi komunikasi dan kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

“Dengan adanya Bimtek ini, diharapkan para peserta mampu meningkatkan kemampuan komunikasi mereka, serta memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat,” ujar Hj Narni.

Pelatihan ini dirancang untuk membekali peserta dengan pengetahuan dan keterampilan yang relevan, terutama dalam hal public speaking dan teknik pelayanan yang unggul. Materi yang diberikan diharapkan dapat diterapkan langsung di lapangan, baik dalam konteks profesional maupun sosial, sehingga mampu meningkatkan kepercayaan diri serta mutu pelayanan di tengah perkembangan era komunikasi saat ini.

Kepala Dinas Dukcapil Tanbu, Gento Hariyadi, menjelaskan bahwa tema pelatihan ini fokus pada peningkatan kemampuan public speaking dan service excellence. “Kami berharap seluruh peserta dapat menguasai keterampilan komunikasi yang baik, terutama dalam memberikan pelayanan publik yang prima,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Bimtek, Muhammad Hasan, menyampaikan bahwa kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dari 12 hingga 13 Oktober 2024. Selama Bimtek, peserta akan menerima berbagai materi yang disampaikan oleh para ahli, termasuk dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDM) Provinsi Kalimantan Selatan. Salah satu pemateri, Widyaiswara Ahli Madya, Ahmad Riyadi, M.Psi., Psikolog, memberikan pembekalan terkait keterampilan komunikasi yang efektif dan strategi pelayanan publik yang unggul.

Dengan adanya pelatihan ini, Disdukcapil Tanah Bumbu optimis dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan bagi masyarakat, sesuai dengan visi untuk mewujudkan kesejahteraan di daerah”. (Team)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here