Home Berita Bupati Tanah Bumbu Buka Bimtek Pembenihan Ikan Patin dan CPPOB di Smart...

Bupati Tanah Bumbu Buka Bimtek Pembenihan Ikan Patin dan CPPOB di Smart Fisheries Village

21
0

BATULICIN,Peloporkrimsus.com – Bupati Tanah Bumbu, dr. H.M. Zairullah Azhar, resmi membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Pembenihan Ikan Patin, Kamis (17/10/2024), di kawasan Smart Fisheries Village (SFT), Cekdam, Kecamatan Simpang Empat. Selain itu, Bimtek tentang Cara Produksi Pangan Olahan yang Baik (CPPOB) juga dilaksanakan dalam kegiatan tersebut.

Acara ini dihadiri oleh para pembudidaya ikan lokal dan diselenggarakan berkat kerja sama antara Balai Besar Riset Pengolahan Produk Bioteknologi Kelautan dan Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI dengan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.

Dalam sambutannya, Bupati Zairullah Azhar mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan Balai Besar Riset dalam mengembangkan Smart Fisheries Village. Ia berharap program ini dapat memberikan wawasan dan keterampilan kepada para peserta, sehingga potensi lokal seperti ikan patin dapat berkembang, tidak hanya untuk konsumsi dalam negeri tetapi juga ekspor ke luar negeri.

“Pengembangan potensi ikan patin ini memerlukan SDM yang terampil, mulai dari pembenihan hingga produksi olahan yang memenuhi standar internasional,” ujar Zairullah.

Sementara itu, perwakilan Balai Besar Riset Pengolahan Produk Bioteknologi Kelautan dan Perikanan, Dr. Muhammad Darmawan, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program yang telah direncanakan sejak 2023 untuk menciptakan desa perikanan cerdas di Tanah Bumbu.

“Konsep desa perikanan cerdas mengintegrasikan pengelolaan dari hulu ke hilir dengan teknologi terbaru, yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan ekonomi lokal,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Zairullah juga melakukan penaburan bibit ikan patin dan nila merah di kolam budidaya sebagai bagian dari upaya mendukung program tersebut.

Turut hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah Tanah Bumbu, Ambo Sakka, beserta pejabat daerah lainnya. Hadir pula mantan Wakil Bupati Tanah Bumbu, H. Ready Kambo, serta Ir. Agus Darmawan dari Balai Perikanan Budidaya Air Tawar Mandiangin sebagai narasumber dalam kegiatan Bimtek ini.

Kegiatan Bimtek ini diharapkan dapat menjadi salah satu langkah strategis dalam mendukung sektor perikanan dan pengolahan pangan di Tanah Bumbu, dengan harapan ke depannya mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah.”(Team)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here