Tanah Bumbu,peloporkrimsus.com – Pantai Pagatan dipadati ribuan jama’ah Penceramah kondang asal Kota Samarinda, KH. M. Zhofaruddin atau Guru Udin, dalam rangkaian acara Tablig Akbar menjelang puncak Pesta Adat Mapanre Ri Tasi’e oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, kamis malam (19/05/2022).
Abah Bupati HM. Zairullah Azhar dalam sambutannya menjelasakan, Kabupaten Tanah Bumbu dengan mottonya Bersujud adalah simbol untuk terus berupaya mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Salah satunya adalah dengan rutin melaksanakan berbagai kegiatan keagamaan di setiap kesempatan, termasuk pada event Mappanre Ri Tasi’e.
Momentum budaya itu menjadi ajang untuk meningkatkan kebersamaan, kearifan lokal menjadi warisan nenek moyang yang tidak ditinggalkan namun sesuai dengan kaidah agama.
“Sesuai petunjuk para alim ulama kita menghilangkan asumsi. Namanya tidak lagi Mappanretasi atau memberi makan laut, namun menjadi Mappanre Ri Tasi’e atau makan bersama di laut. Tidak ada lagi nilai syirik dalam pelaksanaanya dan semoga menjadi berkah dan keselamatan bagi kita semua”, tandas Bupati.
Setelah Bupati Tanah Bumbu, Abah HM. Zairullah Azhar memberikan sambutannya, acara dilanjutkan dengan Tausyiah Guru Udin yang sedang ditunggu jama’ah sejak ba’da Magrib.
Dalam tausiyahnya, Guru Udin menyampaikan, sesungguhnya Allah SWT dan para Malaikatnya senantiasa bersholawat kepada Baginda Nabi Muhammad Rasulullah SAW.
Dengan demikian, selaku kekasih Allah SWT dan Rasullullah SAW adalah Nur dari segala Nur yang menjadi penyebab adanya dunia dan isinya.
“Hasil bumi, tumbuh tumbuhan,bikan yang ada di lautan adalah rahmat Allah SWT. Maka semua itu diciptakan lantaran adanya Nur Muhammad”, sebut Guru Udin di hadapan ratusan jama’ah yang hadir.
Dalam kesempatan itu, Guru Udin yang kerap kocak membawakan tausiyahnya, berpesan agar semua kita lebih perbanyak membaca sholawat, kerena sholawat memberikan fadilah yang luar biasa, baik rezeki dan ketentraman jiwa.
Dia turut mendoakan agar Tanah Bumbu tetap maju, masyarakatnya dimurahkan rezeki dan semuanya masuk sorga di akhirat kelak.
“Jangan lupa perbanyak sholawat, cukup sholawat yang ringkas aja yaitu sholawat Jibril ‘Sholalallahu Allah Muhammad”, ajaknya.
Turut hadir dalam Tablig Akbar itu, Anggota DPRD, Sekretaris Daerah dan Kepala SKPD, tokoh agama dan tokoh masyarakat, serta para tamu undangan lainnya. Acara itu juga dipadati ribuan masyarakat sekitar dan pengunjung, khidmat mendengarkan tausiyah Guru Udin. (tim)