Home Berita Danrem 072/Pamungkas Hadiri Upacara Persemayaman dan Pemakaman Militer Serka Sulistyo

Danrem 072/Pamungkas Hadiri Upacara Persemayaman dan Pemakaman Militer Serka Sulistyo

51
0

Gunungkidul,peloporkrimsus.com – Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Zainul Bahar, S.H., M.Si menghadiri upacara persemayaman dan pemakaman militer almarhum Serka Sulistyo, yang menjabat sebagai Batikomsos Ramil 12/Paliyan, Dim 0730/GK. Upacara berlangsung di Rumah Duka dan TPU Dusun Warak Rt 01/002 Girisekar, Kap. Panggang, Kab. Gunungkidul. Senin, 28 Oktober 2024

Serka Sulistyo meninggal dunia di RS Sardjito, Sleman, Yogyakarta, karena sakit. Upacara pemakaman ini dipimpin oleh Mayor Inf Murjio (Danramil 11/Tepus Kodim 0730/GK) selaku Inspektur Upacara (Irup), dengan Kapten Inf Redanu (Danramil 12/Paliyan) sebagai Komandan Upacara. Upacara dihadiri oleh sekitar 100 orang yang terdiri dari unsur TNI, keluarga, dan masyarakat.

Danrem 072/Pamungkas menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga almarhum serta mengajak hadirin untuk berdoa bagi almarhum agar segala dosa dan kesalahannya diampuni, serta amal baiknya diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa. (her)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here