Home Berita DPRD Tanah Bumbu Bahas Dua Raperda Inisiatif Penting, Fokus pada Kewirausahaan dan...

DPRD Tanah Bumbu Bahas Dua Raperda Inisiatif Penting, Fokus pada Kewirausahaan dan Produk Halal

135
0

Tanah Bumbu,Peloporkrimsus.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Rapat Paripurna untuk membahas tanggapan Bupati terhadap dua Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Inisiatif DPRD. Acara ini berlangsung di ruang sidang paripurna Kantor DPRD Tanah Bumbu di Desa Sepunggur pada Kamis, 25 Juli 2024.

Rapat yang dipimpin oleh Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andean Atma Maulani, SH, fokus pada dua Raperda penting, yaitu Raperda tentang Pengembangan Kewirausahaan dan Raperda tentang Pengawasan Produk Halal. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Tanah Bumbu, H. Zairullah Azhar, diwakili oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Erianto Rais, SH, MM.

Acara ini turut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk fraksi-fraksi anggota DPRD Tanah Bumbu, Dandim 1022, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Tanah Bumbu, Direktur Utama Bank Kalsel, Kepala Cabang BPJS Kabupaten Tanah Bumbu, serta sejumlah Kepala Dinas dan Pejabat Instansi lingkup Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.

Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andean Atma Maulani, SH, menegaskan pentingnya rapat ini sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan kewirausahaan yang lebih terstruktur serta pengawasan produk halal yang lebih ketat.

“DPRD Kabupaten Tanah Bumbu akan terus berupaya melahirkan kebijakan yang mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat, termasuk melalui Raperda tentang Pengembangan Kewirausahaan dan Pengawasan Produk Halal ini,” ujar Andean Atma Maulani, SH.

DPRD Kabupaten Tanah Bumbu berharap dua Raperda inisiatif ini segera disahkan dan diimplementasikan, dengan harapan mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya dalam aspek ekonomi dan keamanan produk yang dikonsumsi. (Team)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here