Bima, Peloporkrimsus.com – Komando Distrik Meliter 1608/Bima, Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra, menggelar coffee morning bersama insan media di Aula makodim 1608/Bima, Rabu (11/9/2018).
Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra, dalam sambutannya mengatakan media massa merupakan salah satu rekan strategis bagi TNI, “Sinergitas antara media dengan TNI semakin dekat salah satunya dengan program TMMD yang kita adakan di kecamatan lambu,” tutur Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra.
Dia menegaskan peran media dan TNI harus semakin erat, terutama dalam mengawal NKRI.
Kendati demikian, Bambang Kurnia mengatakan tantangan media, terutama siber, semakin berat, meminta wartawan bertindak profesional memberikan informasi kepada masyarakat.
“Kendala ke depan, media siber bermunculan. Sebab wartawan harus memahami etika jurnalistik,” ujarnya.
Selain itu, dia mengaku ingin terus mencerdaskan anak bangsa, lebih khusus diwilayah tugasnya di bima melalui budaya membaca dan gotong royong.
“Kami ingin mencerdaskan anak bangsa untuk berpikir dan meningkatkan sumber daya manusia, dan kedepankan budaya gotong royong, agar nilai-nilai budaya bima itu melekat dan terus dipertahankan” katanya. (MUCH).