Gresik,peloporkrimsus.com – Kecelakaan tunggal terjadi di Desa Patarselamat, Kecamatan Sangkapura, Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Minggu (16/02/2025) sore. Sebuah mobil Suzuki Escudo bernopol N 1138 AZ terjun bebas masuk ke sawah hingga menjadi tontonan warga sekitar.
Supir Aksan (45) warga Dusun Menara, Desa Gunungteguh menjelaskan, kecelakaan bermula ketika mobil yang dikendarai bersama 5 orang yang tidak lain keluarganya sendiri melaju dari arah selatan menuju utara, sekira pukul 15:00 WIB. Diperjalanan pulang tepatnya di jalan desa Patarselamat, ada mobil L 300 lagi parkir disisi kiri jalan. Saat mulai melewati jalan tersebut, tanpa diketahui ban mobil sebelah kanan mengenai tumbukan tanah dipinggir jalan sisi kanan sehingga mobil terjun ke sawah.

“Mobil masuk sawah sejauh sekitar 3 meter. Sawah tersebut sudah ditanam padi dengan kedalaman selutut. Untung dalam kecelakaan tidak sampai ada korban jiwa,” katanya.
Aksan mengatakan, atas insiden tersebut dirinya langsung meminta bantuan pihak keluarga dan warga dari Dusun Menara. Satu jam kemudian mobil berhasil dievakuasi dari sawah dengan menggunakan dua kayu panjang dan tali tambang. Ia berterima kasih kepada warga sekitar dan juga warga dari kampungnya yang telah ikut membantu dalam evakuasi tersebut. (FR)