Bima, PH-Krimsus : Ketersediaan Sarana dan Prasarana yang memadai merupakan Hal yang terpenting Dalam menunjang fasilitas dan peningkatan mutu Pembangunan Daerah. Namun hal ini menjadi sorotan Pengguna jalan raya, baik pengendara dan Masyarakat seperti di jalan lintas Godo dan Dadibou kecamatan woha, kabupaten bima yang berlokasi di pertengahan Sawah samping kiri kantor Bupati Bima. Masalahnya, sebagian Aspal yang sudah berlobang dan bergelombang sepanjang 500 meter membuat pengendara mesti berhati hati dalam melaju.
“Pantauan Media Pelopor Hukum & krimsus minggu (21/01/18), sepanjang ruas jalan tersebut sudah mulai berlubang bahkan dari ujung sampai persimpangan cabang desa Godo rusak total”,
Parahnya lagi posisi Aspal yang di biarkan seperti itu tentu akan mengakibatkan pengguna jalan merasa was was pasalnya,ruas jalan tidak mendukung jika melaju dengan kecepatan tinggi.
“Seorang Pengendara Abdul Karim, mengaku was-was jika melintasi rute tersebut di katakannya kondisi ini sudah lama di biarkan seperti ini, bahkan bertahun tahun harusnya pemerintah daerah bisa memperbaiki secepatnya apa lagi ini wilayah ibu kota akuinya”,
Selama di biarkan begini banyak pengendara yang menjadi korban jatuh akibat menghindar dari lubang dan tidak meratanya aspal, dia berharap kedepanya agar bisa di perbaiki karena jalan ini alternatif untuk jalur dekat menuju kecematan Woha titik sentral tente dan sebagainya jelasnya, (rif).