Home Berita Kabareskrim Polri Datang ke Pati, Ini Sebabnya

Kabareskrim Polri Datang ke Pati, Ini Sebabnya

7075
0

PATI,peloporkrimsus.com – Kabupaten Pati Provinsi Jawa Tengah hari ini kedatangan Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto saat gelar Press Release ungkap kasus penyalahgunaan BBM jenis solar subsidi.

Adapun hal ini, Komjen Agus menambahkan bahwa semua yang diungkap segera di tindaklanjuti sampai tuntas dan semua gudang harus disita negara.” Karena sudah merugikan masyarakat yang membutuhkan Minyak solar subsidi.

Tak hanya itu, dari kejadian ini,” saya selaku Kabareskrim Polri menghimbau kepada semua jajaran kepolisian ditingkat Polda,Polres dan kapolresta di wilayah Jawa Tengah, jangan sekali-kali menjadi beking mafia-mafia BBM solar subsidi, Selasa (24/5/22).

Ingat!!! Jika terbukti ada oknum yang mendalangi terkait BBM Jenis solar subsidi akan kami tindak lanjuti sampai tuntas dan Kadiv Propam Polri segera melakukan tindakan secara terukur bagi oknum polisi yang beking BBM solar subsidi,” ucap Komjen Agus Andrianto saat diwawancarai Awak media saat Press Release.

Sementara itu, Kabareskrim Polri berkata dari 12 tersangka yang berhasil diamankan dan akan kami kembangkan sampai tuntas.

“Polri adalah mitra masyarakat, hal ini yang harus menjadi perhatian khusus dan jangan sampai terulang lagi terkait kelangkaan BBM solar.

Kami mengajak semua elemen Masyarakat agar memberikan informasi, jika ada penimbunan terkait BBM bersubsidi dan jangan takut untuk melapor ke pihak Kepolisian jika ada temuan penimbunan BBM solar Bersubsidi,” ucap Kabareskrim Polri.(@Gus)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here