Home Berita Kapal Cepat Sadewa Kalbu Rute Paciran-Bawean Segera Beroperasi.

Kapal Cepat Sadewa Kalbu Rute Paciran-Bawean Segera Beroperasi.

6158
0

Gresik,peloporkrimsus.com – Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur gerak cepat untuk merealisasi kapal cepat trayek Pelabuhan Paciran, Lamongan – Pelabuhan Sangkapura, Pulau Bawean.

Kepala UPT PPR Lamongan Achmad Fadil, S.T., M.M, mengungkapkan bahwa ijin trayek dari Kementerian Perhubungan sudah turun dan tinggal memastikan surat perintah berlayar. Dengan demikian dari Pelabuhan Paciran, Lamongan akan ada dua kapal yang beroperasi menuju Pulau Bawean (PP), yakni kapal Ferry KMP Gili Iyang menempuh 8 jam perjalanan dan kapal cepat Sadewa dua jam perjalanan.

Saya berharap kapal cepat ini bisa beroperasi pulang pergi (PP) dalam sehari,” tambah Achmad Fadil yang menginisiasi trayek kapal cepat tersebut.

Sementara itu perwakilan PT. Samudra Sadewa Gemilang Mr. Jo membenarkan bahwa surat ijin trayek kapal cepat Paciran, Lamongan-Bawean dari Dirjen Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan sudah diterima. “ Kapal sedang dalam perjalanan ke Lamongan dan siap dioperasikan,” jelasnya.

Kapal Sadewa Kalbu 93 GT yang dioperasikan kapasitasnya sekitar 200 penumpang, selain dijinkan singgah di Lamongan, Bawean, kapal cepat juga mendapat ijin singgah di PelabuanTanjung Tembaga Probolinggo, Giliketapang, Sampang, Kalianget, Glimandangin, Pantai Boom Banyuwangi, P. Kangean, P. Raas, P. Sapudi serta Pelabuhan Jangkar Situbondo, ungkap MR. Jo

Sementara itu salah satu tokoh masyarakat Pulau Bawean, Haji Nur berharap kapal cepat Rute Paciran-Bawean segera dapat beroperasi untuk memberi solusi tingginya mobilitas masyarakat Pulau Bawean yang selama ini sudah dilayani oleh kapal Express Bahari dari Pelabuhan Gresik dan kapal Ferry KMP Gili Iyang dari Pelabuhan Paciran, Lamongan, katanya.

“Masyarakat Pulau Bawean berterimakasih kepada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa serta Dishub Jatim yang peduli dengan kebutuhan transportasi laut untuk masyarakat Pulau Bawean,” ungkap H. Nur.
(Fairi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here