Home Berita Sorot Kapolres Gunung Mas Hadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024

Kapolres Gunung Mas Hadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024

127
0

Gunung Mas, peloporkrimsus.com –Kapolres Gunung Mas, AKBP Theodorus Priyo Santosa, S.I.K., menghadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 di Halaman Kantor Bupati Gunung Mas dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, mulai dari pejabat daerah, tokoh agama, hingga pelajar. Sabtu (1/6/2024) pukul 07.00 WIB.

Pelaksana Jabatan (pj) Bupati Gunung Mas, Ir. Herson B. Aden, M.Si., bertindak sebagai Inspektur Upacara. Isi dalam amanat yang dibacakan, bahwa Pancasila merupakan jiwa pemersatu bangsa dan menjadi kunci untuk mencapai Indonesia Emas 2045.

“Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat,” ujarnya.

Kapolres Gunung Mas, Polda Kalteng AKBP Theodorus Priyo Santosa, S.I.K., saat dijumpai menyampaikan bahwa Polri siap mendukung pemerintah dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
“Polri siap mendukung pemerintah dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Pancasila adalah ideologi negara kita yang harus kita jaga dan amalkan,” ucapnya.

Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini diharapkan dapat semakin memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Semangat Pancasila harus terus dijaga dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari agar Indonesia dapat mencapai cita-cita luhurnya. (sp/htb)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here