Kota Bima, Peloporkrimsus.com – Kabag Humas dan protokol setda kota bima H.A Malik berbicara tentang kritik terhadap pemerintah. H.A Malik mengatakan kritik yang disampaikan sebaiknya didukung dengan data yang akurat.
Menurut H.A Malik, kritik sangat diperlukan dalam mengelola Daerah karena harus ada yang mengawasinya dengan benar.
“Ya tadi kan saya sampaikan, dalam manajemen ini, perlu checks and balances. Jadi ini perlu. Ada kemandirian, ada keseimbangan, ada yang mengontrol, ada mengawasi, memang harus ada. Jadi saya sampaikan, kritik itu sangat perlu. Dalam kita berdemokrasi” kata Kabag Humas dan Protol Setda kota bima, H.A Malik dalam press rilies, Sabtu (2/12/2019).
Namun, kata H.A Malik, kritik yang disampaikan harus dengan data yang lengkap dan akurat. Sebab, kritik itu harus memberikan solusi yang baik.
“Tentu saja kritik dengan sebuah data yang komplet, memberikan solusi, kemudian untuk sebuah perbaikan yang lebih baik,” sebutnya.
Kabag Humas dan protokol setda kota bima, H.A Malik meminta agar dibedakan antara kritik dan mencemooh. Kritik yang disampaikan juga tidak boleh menghujat.
“Ini tolong dibedakan, ini sudah saya sampaikan. Tolong bedakan kritik dengan mencemooh, kritik dengan menghujat beda, jangan disama-samain. Kritik dengan mencela beda, coba dilihat, beda. Jadi kita ini kadang-kadang nggak bisa membedakan mana yang kritik, mana yang mencela, fitnah, menghujat. Itulah yang harus dipelajari bersama-sama,” kata Malik.
“Tapi bahwa kritik itu perlu dalam berdemokrasi, iya, Asal kritik itu disertai dengan Data lengkap dan Akurat, jangan Asal kritik” imbuhnya. (MUCH)