Home Berita Pastikan Rekapituasi Aman, Dandim Kunjungi PPK Kabupaten Sumbawa

Pastikan Rekapituasi Aman, Dandim Kunjungi PPK Kabupaten Sumbawa

294
0

Sumbawa Besar, Peloporkrimsus.com – Usai pemungutan dan penghitungan surat suara pada Rabu (17/04/2019) di TPS-TPS, seluruh kotak suara kemudian dibawa ke PPK untuk rekapituasi seluruh suara di masing-masing TPS.

Untuk memberikan rasa aman dan nyaman selama rekapituasi, Dandim 1607/Sumbawa Letkol Ibf Samsul Huda, SE., M.Sc., melaksanakan pemantauan dan peninjauan secara langsung ke PPK di wilayah Kabupaten Sumbawa, Sabtu (20/4).

“Pemantauan dan peninjauan ditingkat PPK ini dilakukan sejak H+1 atau sehari setelah pemungutan suara di TPS-TPS,” ujar Dandim.

Menurutnya, itu dilakukan untuk memberikan rasa aman selama rekapituasi surat suara oleh petugas PPK disetiap Kecamatan. Selain itu, lanjut Samsul, pemantauan dan peninjauan ini juga untuk memberikan motivasi kepada personel pengamanan baik TNI, Polri maupun Satpol PP yang berjaga di PPK sekaligus menyakinkan petugas PPK bahwa TNI Polri akan terus mengawal pengamanan secara maksimal hingga kotak surat suara sampai ke KPUD.

“Kepada petugas PPK agar jangan ragu-ragu untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sesuai ketentuan hukum yang ada sehingga tidak memberikan celah bagi pihak lain baik perorangan maupun kelompok untuk meragukan kredibilitas PPK,” tegasnya.

Alumni Akmil 2000 tersebut juga berharap agar petugas PPK, para saksi maupun aparat keamanan untuk menjaga kesehatan sehingga pelaksanaan rekapituasi dapat berjalan sesuai harapan kita bersama.

Adapun beberapa PPK dikunjungi Dandim Sumbawa bersama rombongan untuk hari ini yakni PPK Kota Sumbawa, Unter Iwes, Moyo Utara, Moyo Hilir, Moyo Utara dan PPK Kecamatan Labuhan Badas. (MUCH)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here