Tanah bumbu,Peloporkrimsus.com, Jumat Berkah, 16 Februari 2024-Dalam semangat berbagi kepada sesama, Posko Satu Jiwa kembali melaksanakan kegiatan rutin membantu warga yang membutuhkan. Pada Jum’at berkah ini, Pelda Indro Turseno, yang mewakili Danramil 1022-05/Karang Bintang Kapten Inf Yacob Pangala, bersama dengan dukungan Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Inf Aldin Hadi S.H., M.Tr(Han), terus menjalankan aksi kemanusiaan.
Paket sembako berupa beras, gula, dan minyak disalurkan kepada warga kurang mampu, tidak mampu, anak yatim piatu, serta lansia di tiga kecamatan berbeda. Desa Bersujud dan Kelurahan Kampung Baru di Kecamatan Simpang Empat, Desa Baru Gelang di Kecamatan Kusan Hilir, serta Desa Sepakat dan Desa Maju Mulyo di Kecamatan Mentewe menjadi sasaran kali ini.
Pelda Indro menyampaikan rasa syukur atas dukungan donatur dan komandan Kodim, Letkol Inf Aldin Hadi S.H., M.Tr(Han). “Dengan kegiatan ini, kami dapat secara konsisten dan rutin menjalankan amanah untuk berbagi setiap Jumat,” kata Pelda Indro.
Distribusi sembako berjalan lancar, berkat bantuan relawan Satu Jiwa dan ketua RT di masing-masing desa. Amelia, Ketua divisi relawan Satu Jiwa di Kusan Hilir, dan Hairil, Ketua divisi relawan Satu Jiwa di Mentewe, menyampaikan harapannya agar bantuan tersebut selalu bermanfaat bagi penerima manfaat.” (Team)