Home Berita SMKN 2 Simpang Empat Terima Pembelajaran Dasar Produksi dan Siaran Program Televisi...

SMKN 2 Simpang Empat Terima Pembelajaran Dasar Produksi dan Siaran Program Televisi dari Pemkab Tanah Bumbu

288
0

BATULICIN,Peloporkrimsus.com – SMKN 2 Simpang Empat kembali menunjukkan komitmennya dalam mempersiapkan para pelajar untuk menghadapi industri kreatif dengan menerima pembelajaran dasar tentang produksi dan siaran program televisi. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melalui Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Kominfosp) pada Senin (02/09/2024), di Ruang Studio Foto TEFA Broadcasting & Perfilman SMKN 2, Kecamatan Simpang Empat.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah memberikan sosialisasi langsung, berdiskusi dengan pelajar, serta membekali mereka dengan wawasan dasar terkait produksi dan siaran program televisi. Kegiatan ini menyasar pelajar kelas X SMKN 2 Simpang Empat, yang berjumlah sekitar 33 siswa aktif.

Narasumber utama kegiatan ini adalah Komsatun Sadiah, dari Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfosp Tanah Bumbu. Materi yang disampaikan mencakup berbagai aspek penting dalam industri broadcasting dan perfilman, termasuk profesi kerja di sektor ini serta peluang pasar dan usaha yang ada.

Indonesia, dengan kekayaan budaya dan kearifan lokalnya, menawarkan potensi besar dalam mengembangkan kreativitas serta membuka peluang usaha baru di industri broadcasting dan perfilman. Kegiatan ini juga menyoroti pentingnya inovasi dan kreativitas dalam menciptakan peluang usaha yang tidak hanya menguntungkan, tetapi juga memberikan dampak positif yang luas.

Pihak SMKN 2 Simpang Empat menyambut baik kegiatan ini. Kepala Sekolah, Ika Yuliana, melalui Kepala Program Studi Konsentrasi Keahlian Produksi Siaran Program Televisi (PSPT), M. Shalehuddin Al-Ayyubi, menyatakan bahwa materi yang disampaikan sangat relevan dengan kurikulum Merdeka Belajar yang diadopsi oleh sekolah.

“Strategi pembelajaran yang tepat sangat penting untuk membantu pelajar menentukan arah masa depannya. Sebagai tenaga pendidik, kami berperan untuk mengarahkan pelajar, memberikan wadah bagi pengembangan bakat serta pengetahuan mereka,” ungkap M. Shalehuddin Al-Ayyubi.

Ia menambahkan bahwa pembekalan ini sangat krusial bagi para pelajar dalam menentukan langkah selanjutnya setelah lulus dari SMKN 2 Simpang Empat, baik itu melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi atau langsung terjun ke dunia kerja. Dengan persiapan yang matang, diharapkan para pelajar dapat lebih fokus dalam mengasah keterampilan dan menentukan profesi yang ingin mereka tekuni di masa depan.

Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan minat, menggali potensi, serta membantu pelajar dalam merencanakan karier mereka dengan lebih baik.”(Team)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here