Home Berita Warga Barat Sungai Kotakusuma Bawean Gelar Turnamen Sepak Bola U12 dan Bola...

Warga Barat Sungai Kotakusuma Bawean Gelar Turnamen Sepak Bola U12 dan Bola Kasti Rajawali Cup 2024.

1127
0

Gresik,peloporkrimsus.com – Dalam rangka menjalin tali silaturahmi dan pencarian bibit berbakat di cabang olahraga (Cabor) Sepak bola dan Bola Kasti, Warga Dusun Baratsungai, Desa Kotakusuma menyelenggarakan Turnamen Rajawali ke-3 Cup 2024.

Pembukaan turnamen ini dihadiri Camat Sangkapura Umar Junid, S.Sos.,M.M. Danramil 0817/17 Sangkapura Kapten Arh Pariono, Kapolsek Sangkapura diwakili Aiptu Abdul Rozaq, Ketua Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Sangkapura Datoek Akhwan, Kepala UPT BPPKAD Wilayah Bawean Taufiq, Kepala UPT Destinasi Wisata Terpadu Wilayah Bawean Suwasis, Kepala Desa Kotakusuma Nur Cholis, Ketua Panitia Sawaluddin Eka Saputra beserta seluruh anggota, Tokoh Agama dan Masyarakat, Kamis (13/6/2024).

Camat Sangkapura Umar Junid membuka Turnamen ini dengan bacaan Bismillah dan ditandai dengan pelepasan balon udara. Dalam sambutannya Camat Sangkapura mengungkapkan, walaupun diguyur hujan animo masyarakat Pulau Bawean khususnya di wilayah Kecamatan Sangkapura cukup besar sehingga memenuhi lapangan wali-wali ini. Hal tersebut dikarenakan masyarakat Pulau Bawean setelah pasca gempa ingin sekali menghibur diri dengan berbagai kegiatan, termasuk kegiatan olahraga yang akan digelar saat ini.

“Forkopimcam Sangkapura bersama KOK Sangkapura menyambut baik dan mengapresiasi sekali adanya turnamen olahraga tahun ini, sebagai ajang silaturahim serta untuk pencarian bibit berbakat di cabang olahraga sepak bola usia 12 tahun (U12), dan mempererat tali persaudaraan. Ia, meminta kepada pihak keamanan dan masyarakat setempat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban demi suksesnya Turnamen Rajawali Cup 2024,” tegasnya.

Selanjutnya Ketua Panitia, Sawaluddin Eka Saputra mengatakan bahwa turnamen ini digelar bertujuan untuk menjalin hubungan tali silaturahmi antar klub bola kasti dan pencarian bibit berbakat dalam persepakbolaan usia dini 12 tahun di Pulau Bawean.

“Turnamen Rajawali Cup 2024 ini merupakan yang ke-3 yang diselenggarakan oleh masyarakat Dusun Baratsungai, Desa Kotakusuma. Pertandingan bola kasti dilaksanakan Pukul 14:45 WIB, dan Sepak Bola U12 Pukul 15:45 WIB di lapangan wali-wali Baratsungai.

Sawaluddin Eka Saputra menambahkan, dalam cabang olahraga bola kasti diikuti sebanyak 32 Klub, dan untuk sepak bola U12 diikuti sebanyak 36 klub yang ada di Pulau Bawean. Ia, berharap kepada seluruh klub dan pemain untuk tetap menjunjung tinggi sportivitas bertanding.

Sekedar informasi, Pembukaan Turnamen Rajawali Cup 2024 dimeriahkan dengan penampilan Drumband dari SD Muhammadiyah 1 Sangkapura dan pencak silat dari UPT SD Negeri 337 Gresik (Kotakusuma). Total hadiah dalam turnamen Rajawali Cup 2024 sebesar Rp 18 juta, dan didukung oleh beberapa sponsor diantaranya: Teh Poci (Fikri), Teh Sultan (Hj. Yati), Toko Mainan (Saleh), BCL (Haris Azizi), PLN Bawean, Amila Mart.
Bagi setiap penonton yang membeli 3 teh poci akan mendapatkan satu kupon berhadiah yang akan diundi pada laga di grand final, dan bagi yang beruntung akan mendapatkan hadiah sepeda listrik dari saudara Fikri. (FR)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here