Home Berita Lepas Kepergian Kapolres, Dandim 0820 dan LSM serta Kaesbangpol Melaksanakan Kegiatan Ngopi...

Lepas Kepergian Kapolres, Dandim 0820 dan LSM serta Kaesbangpol Melaksanakan Kegiatan Ngopi Bareng

279
0

Probolinggo,peloporkrimsus.com – Kapolres dan Dandim 0820 Probolinggo Bersama Seluruh LSM serta Kaesbangpol Kabupaten Probolinggo Melaksanakan kegiatan Ngopi Bareng yang bertempat di Jalan Basuki Rahmad Kota Probolinggo tepatnya Rumah Makan Pondok Alami, Selasa (11/2/2020).

Kegiatan ini adalah sebagai acara pengantar tugas Kapolres Probolinggo yang dikemas ngopi Bareng dan acara ini dihadiri Dandim 0820 Probolinggo Letkol Inf Imam Wibowo, Pejabat Utama Polres, Kapolsek serta Kepala Kaesbangpol Kab. Probolinggo.

Dandim 0820 Probolinggo Dalam sambutannya Mengucapkan Terima kasih kepada Kapolres Probolinggo atas dukungan, sinergitas, dan kerja sama selama ini dalam pelaksanaan tugas untuk menjaga Kab. Probolinggo yang aman kondusif,

“Selamat kepada AKBP Eddwi Kurnianto, semoga sukses ditempat tugas yang baru sebagai kapolres Kab. Madiun,” ujar Dandim 0820 Probolinggo.

Lebih lanjut, Dandim Mengatakan Baik suka maupun duka, dirinya selama kurang lebih 2 tahun selalu bersama-sama dalam melaksanakan tugas menjaga kondusif Kab. Probolinggo,

“Saya dan Kapolres Cinta Probolinggo,” kata Dandim.

Dalam kesempatan yang sama Kapolres Probolinggo menyampaikan Bahwa acara ngopi bareng ini sarana sillaturrahmi dengan seluruh kawan-kawan LSM, Media serta dari Kaesbangpol,

“Atas nama pribadi maupun Kapolres Probolinggo, saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan Wartawan, LSM yang telah mendukung tugas saya selama menjadi Kapolres Probolinggo,” ujar AKBP Eddwi.

Eddwi juga menyampaikan kepada wartawan, Ketua LSM agar terus mendukung, sinergitas dan menjaga tali sillaturrahmi dengan Polres Probolinggo,

“Tali Sillaturrahmi yang telah kita jalin bersama agar tetap berlanjut,” pungkasnya.

Sementara itu Perwakilan LSM Se-Kab. Probolinggo H. Samsudin .SH. Dalam sambutannya Menerangkan Kami selaku Sosial Control sudah semestinya Kritik membangun untuk kemajuan Kab. Probolinggo,

“Kami mewakili para LSM, apa bila ada kesalahan dalam mengkritik demi kemajuan, itu sudah hal yang biasa,” tegasnya.(Slm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here