Demo penolakan kedatangan HRS di wilayah Sidoarjo semakin banyak dan hari ini terjadi di alun-alun Sidoarjo di depan monumen Jayandaru kota Sidoarjo.
Adanya beberapa kelompok lembaga Masyarakat SEVEN GAB LSM yang bermarkas di Gor Sidoarjo yang tergabung dalam komunitas Aliansi Umat Islam Tolak Habib Rizieq Shihab menyampaikan aspirasinya untuk menolak kedatangan HRS di Jawa Timur.
Dalam aksi demo penolakan di kota Sidoarjo tepatnya di alun-alun monumen jayandaru tersebut juga di lakukan penyobekan atau pemotongan nama HABIB serta pencoretan wajah HRS di barner tersebut.
Tim pelopor menemui Ach. Sugito ketua LSM P3M selaku koordinator SEVEN GAB LSM,ia mengatakan ,”Aksi penolakan kedatangan HRS di jawa timur harus kita tolak dan kami sebagai warga Sidoarjo mengecam keras kedatangan HRS yang saat ini viral dengan nada bicaranya mengatakan “L*NTE” di waktu ceramah di depan ulama-ulama di Jakarta.
“Kita warga indonesia NKRI ini jangan sampai terpecah belah hanya karna provokasi semata apalagi di jawa timur dan tanah kelahiran kita di Bumi Sidoarjo ini,”Ucap cak Gito.
Sementara itu koordinator aksi Sumi harsono mengatakan,” Bentuk pencegahan dan antisipasi terjadinya kembali konflik SARA di tengah masyarakat Sidoarjo yang saat ini rukun dan damai serta saling menghormati sesama masyarakatnya.
“Kami sangat menolak keras kedatangan HRS di jawa timur khusunya bumi kota Sidoarjo yang damai saat ini,jangan sampai HRS memecah belahkan NKRI,NKRI harga mati,”Terangnya.
Tim pelopor juga menemui ketua Komnas yang tergabung di SEVEN GAB LSM dan juga koordinator demo Suryanto,ia menambahkan,”Dukungan kami atas penolakan HRS di kota Sidoarjo adanya bentuk aspirasi masyarakat Sidoarjo atas viralnya kedatangan HRS di Indonesia yang menjadikan kontoversi atas ucapan “L*NTE” dalam ceramahnya.
“Kami sebagai masyarakat Indonesia menyatakan sangat menolak keras kedatangan Habib Rizieq Shihab (HRS) ke Jawa Timur khususnya di Kota Delta tercinta Sidoarjo dalam rangka menjaga keutuhan NKRI agar tidak terpecah belahkan,”Imbuhnya.
Demo penolakan HRS yang di hadiri beberapa elemen masyarakat atau Ormas yang tergabung dalam aksi tersebut adalah ,” SEVEN GAB LSM,ikatan Keluarga Besar Ponpes Darul Ulum (Ikapdar), GP Anshor dan PMII Unsuri,”Pungkasnya (ryo)