Banjarbaru Kalsel, peloporkrimsus.com – 9 Juni 2023, Aula Asrama Haji Banjarbaru menjadi saksi kegiatan pemeriksaan kesehatan bagi calon jamaah haji yang berasal dari Tanah Bumbu dan Tapin.
Petugas penyelenggara haji dengan penuh dedikasi melaksanakan tugasnya untuk memastikan para calon jamaah haji berada dalam kondisi sehat saat melaksanakan ibadah haji di Mekkah nanti.
Dalam pemeriksaan kesehatan tersebut, petugas melakukan berbagai langkah untuk memastikan calon jamaah haji dalam keadaan yang prima. Mereka melakukan pemeriksaan kesehatan meliputi tekanan darah dan tes oksigen dalam darah guna memastikan kesehatan jamaah. Pemeriksaan ini dilakukan dengan teliti dan profesional untuk memastikan bahwa semua calon jamaah haji siap menjalani ibadah haji dengan aman dan nyaman.
Selain pemeriksaan kesehatan, petugas penyelenggara haji juga melakukan verifikasi dokumen para jamaah haji. Juga penyerahan Paspor kepada jamaah calon Haji,Hal ini dilakukan untuk memastikan semua dokumen yang diperlukan sudah lengkap dan sesuai dengan persyaratan yang berlaku” Kata Fahrul Razi
Selain itu, para jamaah juga diberikan uang living cost untuk bekal di kota Mekkah dan Madinah, juga sebagai tanda perhatian dan dukungan dari pemerintah
Pada momen itu juga dilakukan Pemasangan gelang identitas jamaah haji yang dibantu oleh sejumlah mahasiswa yang turut serta dalam kegiatan ini.
H. Mahyuni salah satu petugas dari Dinas Kesra Tanah Bumbu, menyampaikan harapannya agar para jamaah haji dapat menjalankan ibadah dengan baik dan menjadi haji yang mabrur. “Kami berharap agar para jamaah haji dapat melaksanakan ibadah dengan khidmat dan khusyuk, serta mendapatkan haji yang mabrur,” ujar Mahyuni
Sementara itu kabaq Kesra Tanah Bumbu Yang di Sapa H. Zain juga menyampaikan harapannya agar pelaksanaan haji kali ini dapat berjalan dengan adil dan ramah terhadap lansia. “Kami berharap agar pelaksanaan haji kali ini dapat memberikan perlakuan yang adil dan ramah terhadap para lansia yang melakukan ibadah haji. Semoga mereka dapat melaksanakan ibadah dengan tenang dan lancar,” Pungkaanya
Dengan adanya pemeriksaan kesehatan dan verifikasi dokumen yang dilakukan oleh petugas penyelenggara haji, diharapkan para calon jamaah haji dari Tanah Bumbu dan Tapin dapat menjalani ibadah haji dengan lancar dan sukses. Semoga mereka mendapatkan pengalaman yang berharga dan menjadi haji yang mabrur.”ungkap “Abdul Hamid Ketua Kloter 09. (Team)