Home Berita Polres Bima Kota, Deklarasi Pemilu Damai dengan Lintas Komunitas dan Parpol

Polres Bima Kota, Deklarasi Pemilu Damai dengan Lintas Komunitas dan Parpol

602
0

Bima, Peloporkrimsus.com – Polres bima kota, menggelar deklarasi damai, aman, dan sejuk diwilayah hukum polres bima kota, Sabtu (22/9/2018).

Kegiatan tersebut dihadiri Pj Wali Kota bima, Drs. H.Wirajaya Kusuma, MH, Dandim 1608/Bima, Letkol Inf.Bambang Kurnia Eka Putra, Kapolres bima kota, AKBP. Ida Bagus Made Winarta S.I.K, Ketua KPU kota bima, Ketua Bawaslu Kota bima, Sekda Kota bima, kepala kejaksaan Negeri Raba bima, serta lintas komunitas dan partai politik (parpol) kota bima dilaksanakan untuk menyukseskan Pemilihan Presiden dan Anggota Legislatif 2019.

Pj.Walikota bima, Drs.H Wijaya Kusuma MH pada kesempatan itu mengimbau kepada seluruh parpol agar dapat mematuhi peraturan dan ketentuan yang ada.

“Jagalah keamanan kota bima. Kita boleh berbeda pendapat tapi jangan saling bermusuhan. Mari sama-sama menjaga ketertiban,” ujar Pj. Walikota bima, Drs.H.Wijaya Kusuma MH.

Dandim 1608/Bima, Letkol Inf.Bambang Kurnia Eka Putra mengatakan, deklarasi lintas komunitas dan parpol ini bertujuan untuk mendapatkan komitmen bersama, yakni terlaksananya pesta demokrasi sebagaimana yang diharapkan tanpa kekerasan dan tanpa intimidasi.

“Kita jadikan deklarasi ini tidak sekedar seremonial belaka tetapi sebagai penyatuan tekat terhadap kecintaan akan kedamaian di negeri ini,” ujar Dandim.

Kapolres bima kota, AKBP. Ida Bagus Made Winarta S.I.K mengapresiasi tingkat keamanan Kota Bima, namun jelang pilpres dan pileg 2019, Kapolres berharap agar saling menjaga kerukunan dan keamanan.

“Kita terus melakukan operasi mantap Brata, yakni pengamanan pilpres dan pileg, mohon dukungan semua pihak untuk mensukseskan pemilu yang aman dan damai” tutupnya. (MUCH).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here