Home Berita Dinas Lingkungan Hidup Tanah Bumbu Melaksanakan Pelatihan Pembuatan Sampah Organic Berbasis Eco...

Dinas Lingkungan Hidup Tanah Bumbu Melaksanakan Pelatihan Pembuatan Sampah Organic Berbasis Eco Enzyme

159
0

Tanah Bumbu,peloporkrimsus.com – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tanah Bumbu melaksanakan pelatihan pembuatan sampah organic berbasis Eco Enzyme bagi warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas III Batulicin.

Kegiatan berlangsung di Lapas Batulicin bekerjasam dengan pihak perusahaan PT TIA (31/01/2023)

60 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Batulicin yang mengikuti pelatihan tersebut.

Kegiatan pelatihan ini dihadiri oleh Kepala Lapas Batulicin, Bambang Hari Widodo, Kepala DLH Kab.Tanbu yang diwakili oleh Sekretariat DLH Halidie, S.AP,M.M , Supervisor CSR PT.TIA Budhiwan Pradana, dan Dr.Eng. Ar.ir. Akbar Rahman, S.T,M.T sebagai Narasumber dari Eco Enzyme Nusantara.

Teknologi Eco Enzyme adalah sistem pengolahan sampah orgnis menggunakan cairan fermentasi yang telah terbukti memberikan manfaat besar untuk lingkungan.
Metode pengolahan sampah berbasis eco enzym ini merupakan salah satu upaya untuk memanfaatkan sampah organik yang apabila dibuang begitu saja malah akan menimbulkan masalah bagi lingkungan.

Kepala Lapas (Kalapas) Kelas III Batulicin, Bambang Hari Widodo menyambut baik terselenggaranya kegiatan.

Menurutnya, warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang tengah menjalani masa pidananya tetap dapat aktif beraktifitas positif.
“Semoga dengan adanya pelatihan ini dapat menjadi bekal mereka ketika bebas nanti,” ucap Bambang.

Sementara itu,narasumber pelatihan, Akbar Rahman memaparkan dan mempraktekan materi dari kegiatan pelatihan pengolahan sampah organik berbasis Eco Enzyme ini.

“Dengan pengolahan sampah organik berbasis Eco Enzyme, kami meyakini ini menjadi solusi untuk permasalahan sampah disekitar kita,”ujarnya.

Setelah penyampaian materi dan sesi tanya jawab selesai, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan dari DLH Kabupaten Tanbu kepada Lapas Batulicin sebagai bentuk apresiasi atas terselenggaranya pelatihan pengolahan sampah organik menjadi Eco Enzyme.

DLH Kab.Tanbu juga memberikan piagam apresiasi kepada pihak PT.TIA dan 2 perwakilan WBP sebagai peserta kegiatan pelatihan. (Tim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here