Home Berita Dinas PUPR Tanbu perbaiki jalan berlubang untuk kenyamanan Pengguna Jalan pada Saat...

Dinas PUPR Tanbu perbaiki jalan berlubang untuk kenyamanan Pengguna Jalan pada Saat Mudik IdulFitri 1444H

242
0

Tanah bumbu – Kalsel, peloporkrimsus.com – Jelang Lebaran, Dinas PUPR perbaiki jalan berlubang -lubang di sepanjang jalan Kabupaten Tanah bumbu Pemerintah Kabupaten Tanah bumbu Kalimantan selatan melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) setempat terus melakukan perbaikan sarana umum untuk masyarakat terutama perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan khususnya sepanjang jalan Kabupaten menjelang Lebaran Idulfitri (11/4/2023)

“Hari ini kami melakukan perbaikan (pengaspalan) jalan lubang-lubang kecil dalam kota ini di beberapa titik,” kata Kepala Dinas PUPR Tanah bumbu Ir.Hernadi Wibisono ST.MT.MM

Menurut dia, pengaspalan lubang-lubang kecil jalan dalam kota Tanah bumbu dilakukan bersama tim Bina Marga Dinas PUPR. Perbaikan ini dalam rangka memberikan kenyamanan kepada pengguna jalan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah

Di sepanjang jalan kota kabupaten dilakukan perbaikan atau pengaspalan lubang-lubang kecil, kata dia, di ruas jalan kabupaten Tanbu yang mengalami kerusakan

Perbaikan jalan dalam kota ini dilakukan secara bertahap agar masyarakat tidak mengalami kendala pada saat melintas di jalan-jalan tersebut.

“Mudah-mudahan jalan yang dilakukan perbaikan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman untuk masyarakat ” kata dia.

Sementara Bupati Tanah bumbu mengapresiasi tim Dinas PUPR yang telah melakukan perbaikan di sepanjang jalan kabupaten yang mengalami kerusakan

“Hal ini dilakukan untuk kenyamanan masyarakat di daerah ini nantinya dalam merayakan hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah,” kata Hernadi

Pada kesempatan tersebut juga Bupati meminta kepada seluruh warga masyarakat yang beraktivitas untuk selalu patuh dan taat dalam berlalulintas di jalan menjaga kesehatan mengingatkan kepatuhan dan ketaatan tersebut harus tumbuh dan timbul dari diri setiap individu agar terhindar dari hal-hal yang tidak di inginkan , bukan karena rasa takut saat ada aparat melakukan razia.

Perbaikan jalan kabupaten yang berlobang -lobang itu dilakukan sebelum lebaran Idulfitri H -3 ujar Hernadi

Dia juga menghimbau kepada masyarakat agar patuh dalam berlalu lintas , berhati -hati di jalan saat ingin mudik lebaran , jaga kesehatan ,kontrol kendaran bermotornya sebelum dijalankan agar terhindar dari kerusakan ,juga saat berkendara di jalan tidak perlu dengan kecepatan tinggi untuk keselamatan diri dan keluarganya sehingga bisa berlebaran bersama keluarga dan sanak saudara

Kadis PUPR Ir.Hernadi menjelaskan bahwa Dinas Tanbu PUPR saat ini sudah mengerjakan jembatan kusambi hampir 80% di Desa Maju Bersama

Jadi setelah Dinas PUPR Tanbu sudah selesai mengerjakan jembatan Kusambi akan di lanjutkan pengaspalan jalan setelah lebaran Idulfitri ,juga sekaligus dilakukan pengerjaan pengaspalan jalan menuju lembaga permasyarakatan di kecamatan kusan tengah kabupaten Tanah bumbu Kalimantan selatan “pungkasnya (Team )

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here