Home Berita Kolaborasi dengan Mahasiswa KKN, Karang Taruna Bailangu Gelar Jalan Santai dan Senam...

Kolaborasi dengan Mahasiswa KKN, Karang Taruna Bailangu Gelar Jalan Santai dan Senam Sehat

459
0

Muba, peloporkrimsus.com – Karang Taruna Bailangu menggelar jalan santai dengan jarak kurang lebih 2,5 kilometer, dengan rute sepanjang jalan utama desa, bersama mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Palembang yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Bailangu Kecamatan Sekayu Kabupaten Muba, Jumat (15/08/19).

Momentum perayaan HUT ke 74 Republik Indonesia disambut semarak oleh masyarakat Desa Bailangu Kecamatan Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin.

Kegiatan yang diselenggarakan mulai pukul 06.30 WIB tersebut, dilepas langsung oleh kepala Desa Bailangu, Suandri,A.md, dilanjutkan senam sehat dengan mendatangkan dua personel instruktur senam dari Kota Sekayu.

Ketua pelaksana, Rahmat Hayat (midun), mengucapkan terima kasih kepada semua unsur elemen pemerintah desa yang telah mendukung acara, dan memohon maaf kepada peserta, apabila dalam pelaksanaan ada kekurangan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah desa yang mana telah mendukung acara ini, sehingga pelaksanaan acara ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Kami juga mohon maaf, mungkin dalam pelaksanaan ini ada kekurangan,” ungkapnya.

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang telah berpartisipasi dan mensukseskan jalan santai yang di selenggarakan.

Sementara, Kepala Desa Bailangu, Suandri A.md, menuturkan, bahwa ia sangat menyambut baik acara jalan santai dan Senam Sehat yang diselenggarakan Karang Taruna dan Mahasiswa KKN ini, Ia menambahkan, pada jalan santai ini panitia sudah menyiapkan doorprize satu buah Kulkas berukuran besar.

Maka itu ia menghimbau para peserta untuk mengikuti acara sampai selesai. (Bobit)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here