Kota Bima, Peloporkrimsus.com – Setelah membagikan gaji dan tunjangannya selama setahun dilingkungan Rabadompu, kini Walikota Bima H.Muhammad Lutfi SE berkunjung di lingkungan Tanjung untuk memberikan santunan membagikan gaji pada warga yang tidak mampu, Selasa (17/09/19) petang ini.
Kedatangan Walikota Bima didampingi Istri tercinta Umi Ely disambut hangat oleh warga setempat, selain membagikan gaji kepada warganya, Walikota Bima memanfaatkan momen tersebut untuk ajang silaturrahmi bersama warganya.
Gaji dan tunjangan yang diterima setiap bulan itu dikumpulkan selama satu tahun, lalu dibagikan ke warga. Aksi simpatik ini sudah dilakukan Lutfi dua kali.
”Saya memang sudah berjanji akan mengembalikan gaji saya untuk kepentingan masyarakat kota bima,” ujar Lutfi yang ditemani istrinya, Hj.Ely di sela-sela kerumunan warga tanjung, Selasa (17/9/2019).
Pada kesempatan itu, Lutfi berpesan agar bapak-bapak dan Ibu-ibu yang mendapatkan santunan selalu mensyukuri.
”Jumlahnya memang tidak seberapa, tapi saya berusaha agar semua kelurahan di kota bima menjangkau seluruhnya. Akan tetapi, saya berharap, ini dapat membantu bapak-bapak dan ibu-ibu,” tambahnya. (MUCH)