Gresik,peloporkrimsus.com – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting (Kwarran) Sangkapura menggelar upacara peringatan Hari Pramuka ke -61, Pionering dalam bentuk rancang bangun tiang bendera dari tongkat dan pesta siaga serta fun game di alun-alun Sangkapura, Minggu (14/8/2022).
Upacara dipimpin oleh Camat Sangkapura M. Syamsul Arifin, S. Sos. M.M selaku Ketua Majelis Pembimbing Ranting (Kamabiran) Sangkapura, diikuti siswa-siswi sekitar 500 peserta yang terdiri dari SD, MI, SMP, MTs, SMA, MA Umar Mas’ud. Turut hadir pula Pejabat Instansi, Kepala Desa, Tokoh Masyarakat, Forkopimcam Sangkapura, Pimpinan Harian Kwartir Ranting Sangkapura beserta para andalan dan staf, Pengurus Mabigus dan Gugus Depan serta Pembina Pelatih Gugus Depan Se- Kecamatan Sangkapura.
Ketua Harian Kwarran Sangkapura Rahmad Safari mengatakan, tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk melaksanakan program, meningkatkan kedisiplinan kita sebagai warga negara dan sebagai anggota Pramuka. Serta untuk memberi semangat kepada kaum muda agar menjadi manusia berbudi pekerti yang luhur dan bermanfaat untuk sesama serta berguna untuk bangsa.
“Pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun Pramuka ke -61 ini sangat luar biasa. Ia, merasa senang sekali karena semuanya merasa semangat dalam melaksanakan kegiatan ini,” ujarnya.
Dalam sambutannya Camat Sangkapura M. Syamsul Arifin, S. Sos. M.M mengatakan, pada tanggal 14 Agustus 2022, kita semua segenap anggota Gerakan Pramuka Indonesia bersuka cita, karena organisasi pendidikan kepanduan Praja Muda Karana (Pramuka) yang kita cintai genap berusia 61 tahun.
“Untuk itulah kita perlu mengucapkan rasa syukur kita Kepada Allah Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat dan berkah dapat berkembang bersama Gerakan Pramuka. Tahun ini pula sekaligus kita memperingati 110 tahun keberadaan gerakan Kepanduan di bumi Indonesia yang telah ada sejak tahun 1912,” Ungkapnya.
Peringatan Hari Pramuka ke -61 bertema “Mengabdi Tanpa Batas untuk Membangun Ketangguhan Bangsa”. Tema ini menunjukkan tekad kita untuk terus mengabdi tanpa batas di berbagai bidang. Pengabdian yang kita lakukan adalah bagian dari pendidikan di dalam Gerakan Pramuka dan semua bentuk pengabdian yang kita lakukan sejalan dengan kode kehormatan kita, yaitu Dwi Satya dan Dwi Darma untuk Pramuka Siaga, serta Tri Satya dan Dasa Darma untuk golongan Pramuka lainnya.” Ujar M. Syamsul Arifin.
Arifin, sapaan akrabnya Camat Sangkapura berharap kepada adik-adik Pramuka untuk ceria dalam menjalin persaudaraan dengan sesama anak bangsa, selalu berdedikasi dalam semua aktivitas baik di sekolah, kampus, tempat pekerjaan maupun di tempat lainnya. Pungkasnya. Minggu (14/8/2022). (Fairi)