Home Berita Spektakuler, Gebyar Milad Ke- 6 SD Muhammadiyah 1 Bawean Dengan Mengusung Tema...

Spektakuler, Gebyar Milad Ke- 6 SD Muhammadiyah 1 Bawean Dengan Mengusung Tema Generasi Gemilang.

695
0

Gresik,pelopoirkrimsus.com – SD Muhammadiyah 1 Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur menggelar perayaan Milad ke- 6 dengan mengusung tema “Generasi Gemilang.” Serangkaian kegiatan telah dilaksanakan mulai hari Jum’at dan Sabtu, meliputi lomba ucapan milad dan 5 macam cabang lomba yang diikuti oleh 16 TK dan RA se-Kecamatan Sangkapura dengan 150 peserta.

Puncak perayaan milad ke-6 SD Muhammadiyah 1 (MUTU) Bawean dihadiri oleh Camat Sangkapura Umar Junid, S.Sos.,M.M. Kopda Sigit Pribadi Endarto mewakili Danramil 0817/17 Sangkapura, Kepala Desa Kotakusuma Mochammad Nur Cholis, Ketua PC Muhammadiyah Sangkapura Hairudin, S.Pd.,M.Pd. Ketua PC Aisyiyah Sangkapura Ros Yuliati, Ketua Koordinator Pendidikan Wilayah V Bawean Syahrani Nur, S.Pd.,M.Pd. Ketua Majelis Dikdasmen dan PNF PC Muhammadiyah Sangkapura Kemas Saiful Rizal, S.E.,M.M. Pimpinan Cabang Muhammadiyah Sangkapura, Nasyiatul Aisyiyah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah Sangkapura, Ketua Lazismu KL Sangkapura, seluruh kepala SD gugus 3 Sangkapura, Kepala TK Aisyiyah 17 dan 46, MI Muhammadiyah, MTs Muhammadiyah 5, SMP Muhammadiyah 3, SMA Muhammadiyah 2, dan SMK Muhammadiyah 4 Sangkapura, Kepala TK/ RA se-Kecamatan Sangkapura, Kepala SD Muhammadiyah 1 Bawean beserta segenap dewan guru, Ikatan wali murid (Ikwam) SD MUTU Bawean, seluruh donatur milad serta siswa siswi SD MUTU Bawean dan para undangan, Minggu (9/2/2025).

Dalam sambutannya kepala sekolah SD Muhammadiyah 1 (MUTU) Bawean, Nur Laily menyampaikan bahwa perayaan milad ke-6 ini merupakan ulang tahun SD Muhammadiyah 1 Bawean yang telah memberikan warna di dunia pendidikan di Pulau Bawean khususnya di Wilayah Kecamatan Sangkapura.

Sebelum puncak perayaan milad ke-6 ini, telah dilaksanakan serangkaian kegiatan lomba yang diikuti oleh 16 TK/ RA se-Kecamatan Sangkapura dengan jumlah peserta sebanyak 150 peserta. Lomba tersebut meliputi lima macam cabang lomba yaitu, lomba pencak silat khas Pulau Bawean, karya seni tiga dimensi, tahfidz, mewarnai dan public speaking tentang SD MUTU Bawean dan untuk pemenang diundang tampil kembali di puncak perayaan milad sekaligus menerima hadiah dan penghargaan, ucap Nur Laily.

Nur Laily menceritakan awal pendirian SD MUTU Bawean ini tidak terlepas dukungan dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gresik dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jogjakarta. Awal mulanya menempati gedung BAKIS dan siswanya hanya terdiri 11 orang, namun selama 6 tahun perjalanan ini sudah berkembang luar biasa hingga bisa memiliki gedung sekolah tiga lantai dengan fasilitas yang cukup lengkap dan representatif untuk belajar dan siswanya sudah mencapai 126 orang dengan guru pengajar sebanyak 30 orang.

“Capaian yang luar biasa ini berkat kerja keras dari semua pengurus Muhammadiyah. Yang dulu siswanya dari golongan Muhammadiyah akan tetapi saat ini didominasi hampir 70% siswa dari luar warga Muhammadiyah,” ujarnya.

Lebih lanjut Nur Laily menegaskan, kita di SD Muhammadiyah 1 Bawean berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang terbaik dan warna yang baru di dunia pendidikan di Pulau Bawean khususnya di Wilayah Kecamatan Sangkapura.

Sekedar diketahui, acara ini berlangsung sukses dipandu oleh Sony Elvianto Hermawan selaku pembawa acara. Dalam serangkaian kegiatan lomba di gebyar milad ke-6 SD MUTU Bawean ini, TK Umar Mas’ud Sangkapura meraih sebagai juara umum, dan dilanjut dengan pemberian santunan kepada anak yatim-piatu.(FR)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here