Home Berita Yayasan Cahaya Insan Rabakodo, Dan Metode Sembuhkan Mereka yang Gangguan Jiwa

Yayasan Cahaya Insan Rabakodo, Dan Metode Sembuhkan Mereka yang Gangguan Jiwa

343
0

Bima, Peloporkrimsus.com – Keberadaan Yayasan Cahaya Insan desa raba kodo, kecamatan woha, sangat membantu masyarakat di tengah ketiadaan rumah sakit jiwa. Yayasan ini sudah menyembuhkan ratusan orang yang mengalami gangguan jiwa. “Sampai sekarang jumlah catatan gangguan jiwa yang keluar masuk hampir ratusan orang,” ujar pengurus Yayasan Cahaya Insan, Ustad Muhidin Umar, di dampingi anggota Kodim 1608/Bima, babinsa Rabakodo Serma Sumardadi saat berbincang dengan awak media di Cahaya Insan, Senin (24/12/2018).

Yayasan yang dibuka pada tahun 2004 itu, telah berhasil menyembuhkan ratusan orang dengan gangguan jiwa dan Over dosis Narkoba yang mengikuti program terapi, “Dan rata-rata pasien yang datang di yayasan Cahaya Insan ini, pasien yang di tolak oleh medis” Ungkapnya. “Jenis penyakit jiwa yang dialami para pasien yang ada direhabilitasi Cahaya Insan ini disebabkan Narkoba dan keluarga” tutur Ustad Muhidin Umar. Untuk terapi dan pengobatan, pihak yayasan dibantu oleh istrinya.

Selain memberikan pengobatan secara medis termasuk dengan obatan herbal, pihak yayasan juga memberikan terapi keagamaan. “Hasil terapi menurut Ustad Muhidin Umar berbeda pada masing-masing pasien. Ada yang sembuh hanya dalam waktu 1 minggu, ada juga yang sembuh selama satu bulan. Ini semua tergantung kejiwaan si pasien” Jelasnya. (MUCH).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here