Home Berita Mahasiswa Asal Bima, Juara I MTQ Lomba PSM IAI Muhamadiyah Se Indonesia

Mahasiswa Asal Bima, Juara I MTQ Lomba PSM IAI Muhamadiyah Se Indonesia

620
0

Bima, Peloporkrimsus.com – Universitas Muhamadiyah Purwokerto Jawa Tengah menjadi tuan rumah kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ), pada lomba Pentas Seni Mahasiswa (PSM) Muhamadiyah se indonesia, yang digelar tanggal 13 sampai dengan 15 Agustus 2019.

Mahasiswa Jurusan Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah PGMI Kampus IAI Muhamadiyah Bima, Fatimah Nurdin, berhasil merebut juara 1 yang diikuti 478 mahasiswa dalam lomba pentas seni mahasiswa (PSM) Muhamadiyah se indonesia Fatimah Nurdin, begitu panggilan akrabnya menceritakan pengalamannya saat bertanding di babak final lomba MTQ Pentas Seni Mahasiswa (PSM) Muhamadiyah Se Indonesia lalu.

“Saat sesi penjurian, sangat bersaing ketat dengan mahasiswa lain. Alhamdulillah saya meraih juara 1 MTQ Nasional Antar PTM/PTA di Indonesia” tutur mahasiswi yang akrab disapa Imah ini melalui WhatsApp, Jum’at (16/8/2019).

Secara terpisah, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Hendra M.Si menyatakan saya merasa bangga atas pencapaian mahasiswa asal kelurahan Nitu, kecamatan Raba Kota Bima, “Alhamdulillah, Fatimah Menjadi Juara terbaik 1, ini pencapaian yang luar biasa. Terimakasih atas bimbingan dan motivasi seluruh Dosen IAI Muhamadiyah Bima” Jelasnya.

Atas prestasinya ini, Fatimah akan diberikan hadiah khusus dari kampus IAI Muhamadiyah Bima berupa pembebasan biaya studi, “Sebagai penghargaan, kampus akan membebaskan seluruh biaya kuliah” tutupnya. (MUCH)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here