Home Berita Lutfi-Fery, Gelar Mutasi Perdana di Pemkot Bima

Lutfi-Fery, Gelar Mutasi Perdana di Pemkot Bima

753
0

Bima, Peloporkrimsus.com – Wali Kota dan Wakil Wali Kota bima, H.Muhammad Lutfi SE-Fery Sofian SH, menggelar mutasi dan promosi perdana di kalangan Pemerintahan Kota bima, selasa (5/12/2018).

Adapun Nama-nama Pejabat yang dilantik pagi tadi, yakni DR.Ir.H. Syamsudin MS Jabatan sebelumnya Plt. Inspektur Inspektorat Kota Bima menjadi Inspektur Inspektorat Kota Bima, Ir. Darwis sebelumnya Plt. Kepala Bappeda Kota Bima Jabatan baru sebagai Kepala Bappeda Kota Bima, sedangkan Drs. H. Alwi Yasin, M.AP jabatan sebelumnya Kepala Dinas Dikbud Kota Bima, digeser ke posisi baru sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Bima. Drs. H. Syukri, M.Si, sebelumnya menjabat Kepala Dinas Pariwisata Kota Bima, jabatan baru sebagai Asisten Administrasi Umum, Drs. Kaharuddin sebelumnya Kepala Dinas Pol PP dan Damkar Kota Bima jabatan baru Staf Ahli Bidang Kesehjahteraan Rakyat dan Kemasyarakatan, Drs. M.Nur A.Madjid, MH jabatan sebelumnya Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kota Bima, jabatan baru Staf ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik.

Selanjutnya, Sunarti, S. Sos, MM jabatan sebelumnya sebagai Kabid Penanganan Fakir Miskin dan Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PFM-PSKS) Dinas Sosial Kota Bima, Jabatan baru sebagai Plt. Kepala Dinas Pariwisata Kota Bima, Drs. Abdul Azis sebelumnya Kabid Dikdas Dinas Dikbud Kota Bima Ditunjuk sebagai Plt. Kepala Dinas Dikbud Kota Bima, H. Suaeb, S.Sos Jabatan lama sebagai Kabid Pemadam Kebakaran ditunjuk sebagai Plt. Kepala Dinas Pol PP dan Damkar Kota Bima, H Ahmad menjabat sebagai Kabid Informasi ditunjuk sebagai Plt. Kepala DPMPTSP Kota Bima, serta Dra, Hj. Fatimah yang menjabat sebagai Kabid Pemuda dan Olahraga pada Dinas Pariwisata Kota Bima jabatan baru Kabid Penanganan Fakir Miskin dan Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PFM-PSKS) Dinas Sosial Kota Bima.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota bima H.Muhammad Lutfi menyampaikan, mutasi ataupun promosi menjadi sebuah kebutuhan demi terciptanya suasana penyegaran dan pola kerja yang lebih produktif.

“Agenda ini sudah pasti ada di seluruh lingkungan kepemerintahanan. Pasalnya, profesionalisme dan peningkatan produktivitas dilakukan salah satunya dengan mutasi. Dan mutasi ini dilakukan semata-mata untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat kota bima” katanya. (MUCH).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here