Home Berita Berlangsung Panas, Musda KNPI Kota Bima Bentrok

Berlangsung Panas, Musda KNPI Kota Bima Bentrok

923
0

Bima, Peloporkrimsus. Com – Musyawarah Daerah Luar biasa (Musda) DPD II KNPI kota bima yang digelar di Aula hotel parewa kota bima berlangsung ricuh, Kamis (2/8/2018). Pasalnya, Kericuhan dimulai ketika pimpinan sidang Muhammad Isnaini dinyakatan terpilih secara aklamasi terhadap Mutmainnah yang didukung oleh 18 OKP dan PK.

Dari situ kericuhan terjadi, sehingga ketua Caretaker M.Akbar Jadi, dikejar oleh beberapa pemuda sampai diluar ruang sidang” ungkap salah seorang peninjau yang tidak ingin namanya disebutkan ini. Beruntung pihak keamanan dari Polres bima kota sigap mengamankan.

“Musda sudah selesai, hasilnya saudari Mutmainnah terpilih secara aklamasi, karena hanya ada satu calon yang mendaftar, yang dilaksanakan sudah sesuai dengan peraturan AD/ART,” kata M.Isnaini kepada wartawan Media Pelopor Hukum & Krimsus.

Selanjutnya, Mutmainnah yang dinyatakan terpilih secara aklamasi oleh pimpinan sidang. Sementara, salah satu pemuda Mukhsin/Rigen menilai pemilihan ketua kali ini tidak sehat. Pasalnya, Ibu Mutmainnah yang terpilih tersebut adalah pimpinan partai Nasdem kota bima, “Kalau mau fair, bertarunglah secara sehat dan adil,” singkatnya. (MUCH).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here