Home Berita Dandim 1608/Bima, Tutup Turnamen Catur Peringatan HUT TNI Ke 73

Dandim 1608/Bima, Tutup Turnamen Catur Peringatan HUT TNI Ke 73

560
0

Bima, Peloporkrimsus.com – Dandim 1608/Bima Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra menutup turnamen catur dalam rangka peringatan HUT ke-73 TNI tahun 2018 ditandai dengan pemberian hadiah kepada para pemenang berupa piala bergilir dan piala tetap serta uang pembinaan, Sabtu malam (22/9/2018) di Aula Makodim bima.

Turnamen yang berlangsung selama tiga hari tersebut diikuti 100 lebih orang atlet catur dari berbagai kecamatan se-kota dan kabupaten bima. Pj.Walikota bima, Drs.Wijaya Kusuma MH dalam sambutannya menyampaikan pelaksanaan turnamen sebagai perwujutan kemanunggalan TNI dengan masyarakat.

“Adapun tujuan penye­lenggaraan kejuaraan catur ini adalah se­bagai ajang komunika­si sosial antara per­sonil TNI khususnya Kodim 1608/Bima dengan komponen masyarakat dan terciptanya kemanung­galan TNI dengan rak­yat dalam kehidupan bermasyarakat” tegas Pj.Walikota bima.

Dandim 1608/Bima, Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra mengatakan hadiah yang diberikan tidak begitu besar. Tapi kiranya jangan dilihat dari jumlahnya akan tetapi dari niat Kodim 1608/Bima membangun kemanunggalan dengan rakyat kota bima dan kabupaten bima.

“Dengan pelaksanaan turnamen catur Dandim bima cup 1 ini, kita telah dapat berbaur dan bergembira di tempat ini. Mari kita bersama-sama TNI dan rakyat untuk menjaga pertahanan bangsa,” tutur Dandim 1608/Bima, Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra.

Penutupan turnamen catur Dandim 1608/bima dihadiri Pj.Walikota bima, Drs.Wijaya Kusuma MH, Wakapolres bima kota, Ketua Bima Chees Club, Abdul Sukur ST, ketua Percasi kabupaten bima, Adhar SP.d ”

Para juara turnamen catur cup I ini yakni juara I Muliyadin mendapat piala bergilir dan masing-masing para yunior, Fatur, Azan, Hizri Waranasa, Muchsin, Fani, mendapat uang pembinaan Rp 2, juta. (MUCH).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here