Home Berita Menjelang HUT RI Ke- 77, Relawan Semut Merah PDIP Dusun Pateken Kibarkan...

Menjelang HUT RI Ke- 77, Relawan Semut Merah PDIP Dusun Pateken Kibarkan Bendera Merah Putih.

180
0

Gresik,peloporkrimsus.com – Menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) Ke-77 akan dirayakan sebentar lagi, tepatnya pada tanggal 17 Agustus 2022.

Perayaan HUT RI setiap tanggal 17 Agustus ditandai dengan upacara bendera oleh rakyat Indonesia dengan meriah.

Merayakan kemerdekaan Republik Indonesia tidak sebatas dengan melakukan upacara bendera atau memeriahkannya dengan perlombaan-perlombaan saja, tetapi bisa juga dilakukan dengan cara menghias kampung seperti dengan cara memasang umbul-umbul dan bendera merah putih disepanjang jalan yang ada di masing-masing dusun.

Kelompok generasi muda di Dusun Pateken Desa Kotakusuma, Kecamatan Sangkapura, Kabupaten Gresik Jawa Timur yang terbentuk dalam wadah Relawan Semut Merah PDIP ikut andil menjelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dengan cara sukarela memasang beberapa bendera merah putih dan umbul-umbul untuk mengingat kembali perjuangan pahlawan yang telah gugur di medan perang. Perjuangan tersebut kini dilanjutkan oleh generasi muda untuk mempertahankan dan mengisi kemerdekaan. Senin malam (31/7).

Ahmad Fauzi (44) selaku koordinator Relawan Semut Merah PDIP Dusun Pateken, Desa Kotakusuma mengatakan, banyak cara yang bisa kita lakukan sebagai generasi muda untuk berkontribusi untuk negeri ini, seperti: Menjaga dan merawat lingkungan.

“Menjaga dan merawat lingkungan merupakan hal yang sangat mudah dan simple untuk dilaksanakan dalam menumbuhkan kesadaran diri pada generasi muda,” Terangnya Ahmad Fauzi.

Lebih lanjut, Mat Fijay sapaan akrabnya menambahkan, kegiatan ini kita lakukan Pukul 21:00 WIB untuk memberikan contoh kepada generasi muda yang lain. Selama dua tahun ini kita terbelenggu oleh pandemi covid- 19 yang melanda Indonesia dan dunia, dan saatnya kita pulih lebih cepat untuk bangkit lebih kuat sebagai generasi muda penerus bangsa untuk siap mendukung Indonesia maju.

“Kita sebagai generasi muda harus bisa menjaga dan merawat lingkungan dengan cara ikut bergotong-royong bersama warga dalam kepentingan masyarakat umum yang ada di Dusun Pateken.” Tutupnya Mat Fijay.

Pada tanggal 1 Agustus 2022 akan dimulai dilaksanakannya pemasangan bendera merah putih secara serentak, Senin (1/8/2022). (Fairi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here