Home Berita SMKN 3 Bima, Bakal Buka Lima Jurusan Baru

SMKN 3 Bima, Bakal Buka Lima Jurusan Baru

849
0

Bima, PH-Krimsus : Tugas Pemerintah untuk peningkatkan skill tamatan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), karena untuk menghasilkan tamatan yang siap kerja dan menciptakan SDM yang produktif.

Masalah yang sangat besar adalah perkembangan kondisi ekonomi, sosial, budaya dan politik di Indonesia saat ini tidak terlalu baik bagi tenaga terdidik tamatan sekolah menengah dan perguruan tinggi karena tidak seimbangnya pertumbuhan industri dan menurunya investasi dan dengan adanya arus globalisasi khususnya pasar tenaga kerja MEA, dan juga dimana tenaga kerja di negara ASEAN bebas untuk keluar dan masuk ke negara yang diinginkan guna mendapatkan pekerjaan tanpa bisa kita membendungnya. Salah satu negara yang sangat jadi incaran tenaga kerja produktif luar negeri adalah Indonesia karena menurut mereka upah di Indonesia cukup tinggi

Sehingga dengan hal itu, Kepala SMKN 3 Bima, Tursana, S.Pd. Kepada Wartawan Media Pelopor Hukum & Krimsus pagi tadi Senin (16/04/18), ia mengaku akan Membuka lima jurusan baru yang akan melahirkan Generasi yang siap dipakai dan bekerja sesuai Jurusannya masing-masing. “Dengan melihat potensi yang ada di kecamatan Wera khususnya dan Bima pada umumnya SMKN 3 Bima berencana membuka lima jurusan baru yang sudah dipastikan akan kami buka awal tahun 2018 ini adalah;
1. Jurusan kesehatan dan reproduksi hewan.
2. Jurusan Teknik alat pertanian.
3. Jurusan Reboisasi hutan.
4. Jurusan Ruminansia.
dan yang terakhir adalah jurusan
5.agrobisnis pengelolaan hasil pertanian”. Jelasnya

Diakuinya bahwa, SMKN 3 Bima harus mampu bersaing dengan sekolah-sekolah lain yang ada di Kabupaten Bima dan akan menjadikan SMKN 3 Bima lebih maju lagi, Tursana mengaku ia akan mengadakan semua alat praktek di SMKN 3 Bima, salah satunya perlengkapan yang sudah ada ialah perlengkapan seni. “Saya sudah membeli semua perlengkapan dan alat seni dan mendatangkan langsung pelatih dari provinsi NTB, sebab yang saya pikir untuk menggerakkan anak sekolah untuk lebih bergairah dan lebih bergengsi lagi salah satunya adalah ini, harapan saya semoga siswa yang masuk SMK akan semakin bertambah dan sekolah akan semakin besar dan maju” Harapnya.

Hal yang senada juga disampai oleh Pembina Osis SMKN 3 Bima
Ady Wahyudin , S. Hut. Bahwa. “Dengan adanya beberapa jurusan baru ini, minat anak-anak yang masuk di SMKN 3 Bima akan semakin meningkat, lebih-lebih pada tingkatnya semangat belajar siswa, Sehingga wajah SMKN 3 wera akan lebih kelihatan cantik serta menjadi pusat lirikkan orang tua siswa untuk mendukung anak-anaknya mendaftar masuk di SMKN 3 Bima”. Tutupnya.
(Iphul)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here