Home Berita Kodim 1608/Bima, Kegiatan Pramuka Lahirkan Pribadi yang Berdisiplin

Kodim 1608/Bima, Kegiatan Pramuka Lahirkan Pribadi yang Berdisiplin

2717
0

Bima, Peloporkrimsus.com – Dandim 1608/Bima, Letkol Inf.Bambang Kurnia Eka Putra, menghadiri Perkemahan besar, pramuka, se-kabupaten bima, Sabtu (29/9/2018), bertempat di desa Piong Kecamatan Sanggar, kabupaten bima. Dandim dalam sambutannya mengatakan, kepramukaan merupakan kegiatan yang sangat positif untuk membentuk kepribadian dan melahirkan disiplin dalam bersikap maupun bertingkah.

Dandim 1608/Bima, Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra saat memberikan materi wasbang kepada para peserta jambore tingkat SD/SMP/SMAN se-kabupaten bima ini Modal Bangsa adalah generasi muda yang akan menjadi usia matang. Dandim berpesan, agar adik-adik Pramuka harus bisa menjadi contoh yg baik bagi lingkungannya. “Kalian adalah generasi emas yang akan menjadi pemimpin bangsa Indonesia di masa depan,”ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan, untuk menjadi pemimpin masa depan persiapkanlah diri menghadapi Indonesia Emas melalui kegiatan kepramukaan. “Diharapkan melalui kegiatan kepramukaan ini, akan memberikan kontribusi yang positif dalam menunjang proses belajar,”ungkapnya.

Hormati orang tua dan para ulama, serta tokoh-tokoh yang ada, patuh dan ikuti nasehat mereka, jangan jadi generasi yg tidak mau mendengarkan nasehat ataupun arahan dari orang tua. “Pelihara pergaulan dengan baik, jalin silaturahmi, jauhi narkoba maupun minuman keras. Masa depan masih sangat panjang, persiapkan dengan baik mulai dari sekarang” Jelasnya.

Ditambahkannya, “Untuk itu, jangan pernah bersentuhan dengan barang haram ini, karena kalian adalah generasi muda harapan bangsa. Jadilah agen perubahan yang positif baik di sekolah maupun di masyarakat,”tutur Dandim.

Selanjutnya, gerakan pramuka dalam tingkat SDN/SMP/SMAN Modal Bangsa merupakan organisasi kegiatan penegak digugus depan yang mengatur aktivitas kegiatan dan kehidupan sehari-hari. ”Junjung tinggi janji dan Dasa Dharma Pramuka Indonesia,”pesannya.

Hadir dalam kegiatan ini, Asisten II Pemkab bima, H. Syafruddin, selaku Duta PAN wakil NTB (DPR RI) dan Ketua Kwarcab kabupaten bima. (MUCH).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here